mahad@uinkhas.ac.id 081311104150

Umbah-Umbah Film Pendek Garapan para Murobi Ma`had Al-Jami`ah UIN KHAS Jember

Home >Berita >Umbah-Umbah Film Pendek Garapan para Murobi Ma`had Al-Jami`ah UIN KHAS Jember
Diposting : Rabu, 13 Oct 2021, 18:29:45 | Dilihat : 434 kali
Umbah-Umbah Film Pendek Garapan para Murobi Ma`had Al-Jami`ah UIN KHAS Jember


Umbah-Umbah Film Pendek Garapan para Murobi Ma`had Al-Jami’ah UIN KHAS Jember

Umbah-Umbah (mencuci red.) merupakan film pendek garapan Hilmi Azizi, murobi Ma’had Al-Jami’ah UIN Khas Jember. Film yang dirilis pada bulan Agustus 2021 ini melibatkan hampir semua murobi-murobiah dalam penggarapannya. Film disetiing dalam kehidupan desa yang masih bersahabat dengan alam. Adegan mencuci bersama, ngrumpi ngalor-ngidul menguatkan setting kehidupan desa yang saat ini banyak orang rindukan. Ini menjadi daya tarik tersendiri jika ingin menontonnya.

Bisa dikatakan penjiwaan dari setiap pemeran sangat bagus. Karakter dari setiap tokoh diperankan dengan kuat. Mak Lilis atau Bu Sri misalnya, tokoh ini diperankan oleh Irin. Tokoh Mak Lilis memiliki karakter cerewet, namun tegas dan menyayangi anaknya. Karakter ini adalah paradoks dari seorang ibu pada umumnya. Di lain sisi, seorang ibu cerewet dan di sisi lain ia memiliki kepedulian pada anak melebihi siapa pun. Karakter itulah yang digarap oleh Hilmi Azizi. Penonton diajak mengingat sifat mayoritas dari seorang ibu yang memiliki dua sisi berlainan.

Penonton diingatkan bahwa kasih sayang seorang ibu kepada anaknya sangat besar meskipun cara mengungkapkannya pasti berbeda-beda. Karakter unik dari seorang emak-emak ini dapat dilihat dari adegan saat berkomunikasi dengan Lilis di rumah, dan saat Mak Lilis mengomel ketika menyusul anaknya ke sungai.

Berbeda lagi dengan Mak Lilis, ayah Ulfa yang diperankan oleh Fajar memiliki karakter yang lebih santun dan bijaksana. Melalui tokoh ini, penonton diajak utuk tidak membiarkan anak-anaknya berpacaran dan tentu bersyukur karena bisa kuliah. Hal itu terlihat jelas dalam adegan percakapan antara ayah Ulfa dengan Lilis yang diperankan oleh Hilma.

Bisa dikatakan, secara umum cerita dikemas dengan apik, sederhana, namun syarat makna. Visi yang dibawa dalam film ini tergolong cerdas. Para murobi ingin menyampaikan pesan moral sekaligus informasi bahwa Ma’had UIN KHAS dapat diakses lewat sosmed: facebook, website, youtube atau instagram. Penasaran dengan film tersebut? Film dapat ditonton di chanel youtube Ma’had UIN KHAS Jember dengan judul UMBAH-UMBAH. (Shdq)

Berita Terbaru

Siapkan tenaga pengurus, Ma'had al Jami'ah UIN KHAS Jember lakukan tes rekrutmen
16 Aug 2024By Adminweb
KEMERIAHAN MALAM PUNCAK KREASI SANTRI: Haflah Akhirussanah ke-8
03 Jul 2024By Adminweb
PENUH HARU: Moment Haflah Akhirussanah Ke-8, Sebelum Santri ke Tempat Baru
02 Jul 2024By Adminweb

Agenda

Informasi Terbaru

Belum ada Informasi Terbaru
;